Sukses Gowes Wisata, Bupati dan ISSI Meriahkan Lomba Tradisional

KENDAL – Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kabupaten Kendal menyelenggarakan Gowes Wisata dengan finish di tempat wisata pantai Sendang Sikucing, Minggu (21/8/2022).

Kegiatan bertema Sport Tourism yang menjadi program Pemerintah Kabupaten Kendal itu, berlangsung meriah.

Ketua ISSI Kendal Munawir menyatakan apresiasinya kepada Pemkab Kendal yang telah mendukung kegiatan Gowes wisata.

Selain itu munawir juga mengapresiasi atas perhatian Pemkab Kendal yang telah mendukung pembuatan sirkuit sepeda BMX di komplek Stadion Utama Kebondalem.

“Insya Allah untuk sirkuit BMX sudah dianggarkan. Sekarang hanya tinggal track sepeda Downhill di Kenjuran yang butuh dukungan dari Pemkab Kendal, karena itu tanah milik PTPN jadi mungkin kedepan bisa bersama – sama mencari solusi agar para pecinta Downhill bisa memiliki lintasan untuk menyalurkan hoby mereka,” jelas Munawir.

Dalam kesempatan itu, Munawir juga menyampaikan sejumlah prestasi yang telah diraih atlet ISSI Kendal, diantaranya di ajang Fun Race Jurang Jero 2022 di Magelang dengan tujuh medali. Kemudian di ajang Bendungan Urban Downhill Piala Wali Kota Semarang 2022, atlet ISSI juga meraih prestasi membanggakan.

Bupati Kendal Dico M. Ganinduto sangat mengapresiasi prestasi yang sudah diraih para atlet ISSI Kendal, sekaligus berharap di ajang Pra-Porprov di Cilacap dan selanjutnya di ajang Porprov 2023 mendatang, ISSI Kendal bisa meraih prestasi.

“Kegiatan yang telah dibuat oleh ISSI Kendal ini sangat luar biasa, terlebih mereka sudah menorehkan prestasi. Saya harap dari kegiatan ini bisa melahirkan atlet sepeda sekaligus bisa menjadi kegiatan positif masyarakat kendal karena kita juga punya program sport tourism,” ujar Bupati Kendal.

Usai memeriahkan acara Gowes wisata ISSI, Bupati Kendal bersama pengurus ISSI dan beberapa anggota dewan mengikuti perlombaan tradisional bernuansa kemerdekaan diantaranya panjat pinang, pukul bantal guling diatas air, tarik tambang dan perlombaan lainnya.

Tim Bupati melawan Tim ISSI berkesempatan melakukan permainan tarik tambang dan pukul bantal guling. (SJ/11)